Bilapun Edelweis mampu mengabadikan
secuil harapan yang mulai senja,
ku hanya ingin sampai bisa menatap pagi lagi
Tapi telah terlanjur gugur sebelum menjadi lebih mekar,
dalam gusar perasaan yang tak terkira jauhnya dalam dada.
hanya mampu mengingatmu dalam do'a
dan potret samar malam ini
Teramat dalam arti kata-kata,
sampai mataku kembali bersastra,
tentang air mata yang tak terduga.
Kasih,,,
Jauh sudah cinta terlantar tanpa bisa dimaklumi,
masih tentang kesetiaan lalu.
harusnya kita sudah bosan bercerita tentang kisah ganjal,
harusnya kita sudah bisa membuat roman yang tak ternilai indahnya.
tapi kasih,,,
Edelweis telah layu dalam abadinya,
tanpa menunggu kita.
(Tentang cinta yang tertunda)
tengah malam 09122010
>> Teteh In Love
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar